Ads

Minggu, 08 November 2020

Resep Tongseng Kambing Khas Solo

Resep Tongseng Kambing Khas Solo -
  • 2 Suka
  • 2 Recook
  • Resep kali ini masih disponsori oleh sisa daging kambing dari acara aqiqah sepupu. Kalau Bapak saya nyebut masakan ini Tongseng Darurat~ 😂 meskipun pake daging kambing ala kadarnya dan bumbu modifikasi sendiri tapi rasa tetap luar biasa 😋



    Resep Tongseng Kambing Khas Mustika Indah W



    Bahan-bahan 4 porsi
    1. 500 gr daging kambing, cuci dengan air panas, potong dadu
    2. 1/4 buah kol, iris kasar
    3. 2 buah tomat, buang biji, potong kotak
    4. 2 buah cabe merah, buang biji, iris
    5. 1 batang serai, memarkan
    6. 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
    7. 2 sdm kecap manis
    8. 1 sdt gula
    9. secukupnya Garam
    10. 250 ml air
    11. Bumbu halus :
    12. 5 siung bawang merah
    13. 2 siung bawang putih
    14. 1/2 sdt garam
    15. 2 cm kunyit
    16. 1/2 sdt jinten
    17. 2 buah cabe rawit (atau sesuai selera)




    Langkah 45 menit
    1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan cabe hingga harum, masukkan serai dan daun jeruk.
    2. Masukkan daging kambing, masak sebentar lalu tambahkan air, kecap, garam, gula. Koreksi rasa.
    3. Jika masakan sudah mulai mendidih masukkan kol dan tomat, masak hingga layu.
    Tambah langkah


    Setelah Resep Tongseng Kambing Khas Solo lihat juga Resep Cara Membuat Sate Sapi #Kitaberbagi

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar