Ads

Senin, 09 November 2020

Resep Cara Membuat Kerecek Kambing Qurban

Resep Cara Membuat Kerecek Kambing Qurban - Kerecek kambing ini merupakan menu yang sering dihidangkan oleh keluarga penulis saat Idul Qurban. Rasanya gurih dan mengundang selera. sangat cocok disajikan bersama nasi putih hangat. Semoga resep ini dapat bermanfaat bagi para pecinta kuliner.



raditya ifad



Bahan-bahan 5 porsi
  1. Resep Cara Membuat Kerecek 500 gr daging kambing/jeroan
  2. 3 sdm minyak goreng
  3. 1 1/2 sdt garam
  4. 1/4 sdt merica bubuk
  5. 50 ml air putih
  6. 1 sdm gula
  7. 1 sdt asam jawa
  8. 1 buah tomat
  9. 2 siung bawang putih
  10. 3 siung bawang merah
  11. 1 buah cabai besar
  12. 2 cm jahe
  13. 2 lembar daun salam
  14. 5 sdm kecap manis




Langkah 30 menit
  1. panaskan minyak untuk menumis, masukkan irisan bawang merah dan bawang putih hingga harum
  2. iris cabe melintang kesamping, potong tomat menjadi 8 bagian kemudian masukkan dalam wajan beserta juga daun salam dan jahe yang sebelumnya telah diiris
  3. masukkan daging kambing, aduk sebentar kemudian masukkan garam, gula, merica, air, dan asam jawa, air putih, kecap manis lalu aduk rata.
  4. tutup dengan penutup wajan kurang lebih selama 15 menit (sesekali diaduk) hingga air mengering dan daging mengeluarkan minyaknya.
  5. daging bisa disajikan diatas piring.
Tambah langkah


Sekian Resep Cara Membuat Kerecek Kambing Qurban jangan sampai kelewatan Resep Cara Membuat Sup Daging Sapi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar