Riska Purnama
Bahan-bahan
- 250 gram daging sapi, iris tipis
- 2 bh kentang uk sedang, potong dadu
- 1 bh bawang bombay uk sedang, iris kasar
- 3 siung bawang putih, geprek lalu cincang
- 2 bh daun jeruk,buang tulang tengahnya
- 1 ruas jahe, geprek
- secukupnya kecap manis,saus tiram
- 2 sdm saus lada hitam (resep asli ga ada)
- secukupnya kecap inggris (skip)
- secukupnya minyak wijen (skip)
- 1 sdt blackpepper (skip)
- secukupny garam dan gula
- secukupnya,lada putih dan kaldu (skip)
- 3 bh cabe ijo besar, buang bijinya, lalu iris aerong
- 1 buah tomat uk sedang, potong kasar
Langkah
- Goreng kentang sampe kekuningan, lalu angkat dan tiriskan. lalu tumis bawang putih, jahe,daun jeruk dan setengahnya bawang bombay. setengahnya lagi nanti masukan di terakhir biar msh krenyes2. tumis sampe harum
- Masukan daging, aduk2. lalu tambahkan air agak banyakan,masak sampe daging empuk dan air agak menyusut
- Lalu masukan kentang yg udh digoreng tadi, masukan jg kecap manis, saus lada hitam, saus tiram, garam dan gula
- Saat air hampir susut, masukan potongan cabe, bawang bombay dan tomat, aduk2 sampe rata, test rasa.
- Angkat dan sajikan
Demikianlah mengenai Resep Sapi Lada Hitam #Kitaberbagi Ghanimah jangan sampai kelewatan Resep Cara Membuat Sambal Dabu Dabu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar