Bahan-bahan 1 toples
- 125 gr Margarin dan Mentega (saya mix keduanya setengah setengah)
- 50 gr gula halus
- 1 butir kuning telur Resep Kue Putri Salju
- 250 gr tepung terigu protein rendah
- 2 sdm tepung maizena
- 70 gr keju parut
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt vanili (optional)
- Secukupnya gula halus untuk taburan
Langkah
- Campurkan margarin+mentega dalam satu wadah dengan gula halus. Mixer hingga adonan lembut dan berubah warna menjadi lebih pucat dari sebelumnya.
- Masukkan telur, keju, vanili, dan maizena. Mix kembali hingga semua tercampur rata
- Masukan terigu sambil diayak kedalam adonan sedikit demi sedikit. Campur dan uleni adonan hingga kalis (tidak lengket). Dalam tahap ini lebih baik mencampurnya menggunakan tangan.
- Bentuk adonan menjadi satu bola besar. Bungkus dengan plastic wrap dan diamkan di kulkas selama 20 menit (tahap ini boleh di skip, optional)
- Panaskan oven sekitar 150-180° Celcius (tergantung oven masing masing ya). Siapkan loyang anti lengket atau bisa juga loyang biasa lalu dilapisi baking sheet. Kalau tidak ada baking sheet bisa diakali dengan mengoleskan tipis margarin
- Ambil setengah adonan. Pipihkan hingga mencapai ketebalan yang diinginkan. Cetak adonan dengan bentuk sesuai selera. Taruh di loyang
- Panggang adonan kue selama kurang lebih 30 menit dengan suhu 180° Celcius (kenali oven masing-masing. Bisa lebih lama atau lebih cepat). Angkat ketika bagian atas kue berwarna sedikit kecoklatan
- Keluarkan kue dari oven. Diamkan sekitar 5 menit. Lalu gulingkan ke dalam gula dingin. Kue putri salju siap dinikmati
Setelah Resep Kue Putri Salju Keju (( No Kacang, No Susu)) jangan abaikan juga Resep Cara Membuat Kue Kacang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar