Adila Anindyta Putri
Bahan-bahan
- 300 gr Tepung Terigu (saya disaring dulu supaya halus hehe) Resep Cara Membuat Kue
- 300 gr Gula Pasir
- 100 gr Mentega cair
- 2 butir telur
- 1 sdt Vanilla
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt soda kue
- 150 ml air (tekstur sesuai selera tp jangan terlalu cair yaa)
Langkah
- Campurkan bahan kering seperti tepung terigu, gula, vanilla, baking powder, dan soda kue, aduk sampai rata.
- Lalu masukkan telur, aduk. Dan masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk. Kalau dirasa masih terlalu kental, bisa ditambahin airnya lagi yaa. Lalu masukkan mentega cairnya.
- Panaskan cetakan kue cubitnya, dengan api kecil yaa. Setelah agak panas, berikan sedikit mentega pada cetakan kalau bisa pakai kuas yaa biar gampang dan ga terlalu banyak menteganya. Tuangkan adonan ke cetakan (pakai sendok dan jangan sampai penuh karna akan mengembang), lalu tutup. Kalau yg suka setengah matang, setelah kira2 sudah setengah matang tambahkan mentega sedikit aja diatas kue cubit yg setengah matang itu yaa biar rasanya makin enyak hehe lalu angkat.
- Untuk kue laba-labanya, kalau bisa pakai wadah yg ujungnya lancip yaa supaya gampang untuk membuat jaring2nya.
- Daaaan tadaaaaa kue cubit & kue laba-labanya siap disantap 😆😉
Sekian Resep Cara Membuat Kue Cubit/Kue Laba-Laba berikutnya ada Resep Cara Membuat Kue Lapis Dhahwah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar